PENINGKATAN KAPASITAS POKDARWIS TIRTA LESTARI BERSAMA DINPAR GUNUNGKIDUL

KAMITUWA 08 September 2023 13:47:56 WIB

GIRIASIH-SIDASAMEKTA, Pemerintah Kalurahan Giriasih selenggarakan Peningkatan Kapasitas bagi Kelompok Sadar Wisata (POKDARWIS) Tirta Lestari di Ruang Rapat Jumat (8/9/2023). Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) terhadap pengelolaan wisata di Kalurahan Giriasih.

Dalam Sambutannya Lurah Giriasih, Suwitono menyampaikan bahwa dengan adanya kegiatan ini diharapkan Pokdarwis mampu memaksimalkan potensi wisata yang ada diGiriasih dengan sebai-baiknya. Giriasih sudah memiliki embrio wisata yang sudah di kenal melalui dunia Maya baik di berbagai media yakni Embung bembem, yangmana butuh keseriusan dalam mengembangkan potensi ini. Banyak potensi wisata lainnya yang bisa di kembangkan diantaranya wisata Religi Gua Pego, wisata alam Kali kidul, dan wista edukasi di masing masing padukuhan. 

"Saya berharap Pokdarwis bisa memaksimalkan potensi wisata di Giriasih semaksimal mungkin agar menjadi Salah satu Tujuan wisata bagi Wisatawan baik Lokal maupun asing", Pungkas beliau.

Dalam pemaparannya Dinas Pariwisata Kabupaten Gunungkidul Sujarwo, SH selaku Kasi pengembangan Destinasi menyampaikan kiat kiat pengembangan wisata yang dapat menarik bagi wisatawan agar di Giriasih menjadi salah satu tujuan wisata. Beliau juga menyampaikan bahwa di setiap Destinasi wisata di Kabupaten Gunungkidul diawali dengan peran Pokdarwis dalam pengembangannya sehingga saat ini semakin di kenal di dunia luar. 

"Butuh pengorbanan dan pemikiran dalam pengembangan wisata, ada kerja keras dan kerja cerdas dibalik suksesnya Destinasi wisata" pungkas Sujarwo dalam paparannya sembari memberi semangat kepada Seluruh anggota Pokdarwis. 

Belum ada komentar atas artikel ini, silakan tuliskan dalam formulir berikut ini

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Kode Keamanan
Komentar