'The Gun
28 Oktober 2019 08:51:44 WIB
Dalam bahasa Jawa, embung memiliki arti yaitu tempat untuk menampung air dalam jumlah yang banyak. Di Gunungkidul terdapat sebuah embung yang letaknya berada di Wilayah paling Barat, yang berbatasan langsung dengan pantai Parangtritis, kabupaten Bantul, yaitu Embung Bembem. Embung Bembem sendiri terletak di Padukuhan Trasih Desa Giriasih Kecamatan Purwosari, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Embung Bembem adalah tempat untuk menampung air yang lokasinya tidak jauh dari Kantor Desa Giriasih. Lokasi persisnya berada di bawah bukit dan terlihat menarik karena wujudnya dibuat seperti telaga atau danau. Karena bentuknya yang menyerupai telaga, maka tempat ini juga sering disebut dengan danau buatan atau danau artifical.
Daya Tarik Embung Bembem
Embung Bembem ini bisa dinikmati kapan saja, baik itu saat pagi, siang, maupun saat malam hari. Saat pagi, wisatawan akan melihat pemandangan perbukitan yang berdiri di sekitaran embung. Tentu saja pemandangan ini mampu memanjakan mata wisatawan. Sementara di malam hari, pemandangan akan semakin indah dengan kilauan bintang di langit.
Disarankan bagi wisatawan untuk menikmati embung Bembem saat sore menuju petang. Karena wisatawan bisa melihat momen tenggelamnya matahari dengan latar pemandangan indah di sana.
Wisatawan juga tidak perlu khawatir dengan fasilitas, karena pihak pengelola sudah menyiapkan fasilitas yang memadai. Fasilitas tersebut antara lain adalah lahan parkir, toilet dan gazebo yang siap melindungi wisatawan
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | |
Kemarin | |
Pengunjung |