LOMBA ARSIP DESA
24 November 2017 10:36:09 WIB
Tahun 2017 ini, Desa Giriasih kembali menorehkan prestasi yang membanggakan. Hal ini dikarenakan Desa Giriasih masuk dalam Nominasi 4 Besar Desa terbaik dalam pengelolaan arsip Desa se Kabupaten Gunungkidul.
Senin, 20 November 2017 merupakan puncak acara penilaian lomba. Hadir jajaran pejabat dari Dinas Kearsipan dan Perpustakaan Gunungkidul, selaku Tim Penilai dalam perlombaan tersebut.
Dalam sambutannya, ketua Tim Penilai menyampaikan apresiasi terhadap capaian Desa Giriasih dalam lomba kearsipan ini. Beliau juga menyampaikan bahwa ending dari kompetisi ini adalah terciptanya sistem kearsipan desa yang tertata dan tertib demi menunjang kelancaran program pembangunan desa.
Kalah ataupun menang dalam sebuah kompetisi adalah hal biasa, sehingga Desa Giraisih tetap harus konsisten dalam menciptakan tertib arsip Desa.
Nur Widiyanto, Sekertaris Desa Giriasih, dalam sambutanya juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Tim Penilai yang berkenan hadir dan meninjau langsung Kearsipan di Desa Giriasih.
Harapan, kedepan Giriasih semakin maju dan Arsip Desa menjadi prioritas guna menunjang kemudahan berbagai aspek pembangunan di Pemeritah Desa.
Formulir Penulisan Komentar
Pencarian
Statistik Kunjungan
Hari ini | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Kemarin | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
Pengunjung | ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() ![]() |
- SELAMAT IDUL FITRI 1446 H
- Informasi Libur Lebaran 2025
- BLT DESA CAIR TIGA BULAN UNTUK 17 KPM DI GIRIASIH
- SAFARI TARAWIH PEMERINTAH KALURAHAN GIRIASIH
- Lembaran Kalurahan Giriasih Nomor 2 Tahun 2025 Tentang LKPJ 2024
- Lembaran Kalurahan Giriasih Nomor 1 Tahun 2025 Tentang APBKal 2025
- KETAHUI DAN ANTISIPASI PMK PADA HEWAN